Senin, 07 Oktober 2013

coryline fruticosa = Andong

 
Andong di sebut coryline fruticosa (linn.) A cheval, atau cordyline (L) kunth termasuk dalam famili tumbuhan liliaceae. Tanaman ini di kenal dengan nama daerah andong, hanjuang atau bakjuang. Tinggi tanaman ini dapat mencapai  2 m. Dengan daun tunggal berbentuk bulat lonjong.

Cara Budidaya :
Perbanyak tanaman menggunakan stek batang atau stump.

Kandungan kimiawi :
Kandungan tanaman ini belum banyak diketahui, sehingga kegunaan tanaman ini diketahui berdasarkan pengalaman  turun temurun dan berdasarkan pengalaman empiris.

Bagian tanaman yang digunakan:
Bunga, akar, dan daun.
Efek Farmakologis
      Khasiat  dan Ramuan

- Hemeostatik
- Analgesik
- Anti Radang

1.    Batuk darah, muntah darah.
Daun kering 30gr daun kering,ditambah 10gr.daun sambang darah kering, direbus dengan 7  gelas air,hingga tesisa  3 gelas,disaring dan diminum pagi sore sebelum makan.
2.       Air kemih darah dan wasir berdarah.
Daun kering 30gr, ditambah 15gr daun ungu, ditambah 15gr pegagan kering,direbus dengan 17air,hingga tersisa 3gelas,minum pagi sore sebelum makan.
3.       Nyeri lambung dan ulu hati.
Daun 15 – 30 gr,atau bunga 9-15 gr atau akar 6- 10 gr, direbus dengan 6 gelas air sampai tersisa 3 gelas, diminum pagi dan sore sebelum  makan .
4.       Sengatan ikan swanggi.
Daun dipipis,dipanaskan dan di usapkan kebagian yang luka.
5.       Radang gusi.
Kulit dikikis, diberi garam sedikitdan dioleskan pada tempat yang sakit.

0 komentar: