Ibnul Qoyyim rohimahullah menyebutkan sisi lain dari khasiat kurma.
Beliau mengatakan “bahwa kurma berkhasiat memperkuat liver, memperlancar buang
air, menambah libido seks, dan bisa menyembuhkan tenggorokan kering. bila
dikonsumsi saat perut kosong sebelum kemasukan makanan lain, dapat membunuh
cacing, memperlemah, mengurangi ataupun
membunuhnya. Kurma adalah buah, makanan, obat, minuman sekaligus cemilan.”
Beliau juga menjelaskan,”kurma merupakan makanan utama yang dapat menjaga
kesehatan, terutama sekali bagi yang sudah terbiasa mengonsumsinya,
seperti penduduk kota madinah dan yang
lainnya. Kurma merupakan yang terbaik di negara negara dingain dan panas yang
tingkat panasnya sedang.
Sebagian medis klasik lain membedakan antara kurma muda dengan
kurma kering .Tentang kurma muda, mereka
menjelaskan, kurma muda dapat memperkuat kandung kemih dan lambung, bisa
menghentikan mencret dan pendarahan
rahim, dapat menghentikan darah wasir, juga bisa digunakan untuk mengobati luka
dengan di masukkan kedalam balutan.
Sementara mengenai kurma , mereka menjelaskan “ kurma memperkuat liver
,mempermudah buang air, dan menamabah kekuatan seks bila di campur dengan susu
murni dan kayumanis. ia juga dapat menyuburkan badan dan menghangatkan tubuh, berguna untuk mengobati sakit dada dan paru-paru serta
memperindah warna kulit”.
Semua khasiat yang telah disebutkan di
harapkan (dapat terealisir) bagi siapa
saja yang mengonsumsinya secara seimbang tidak kurang tidak lebih. Adapun bagi
orang orang yang kegemukan dan mengidap penyakit diabetes, berdasarkan nasihat
dokter, justru harus meninggalakan kebiasaan mengonsumsi kurma. Demikian juga
orang yang mengalami pengembungan perut, pembesaran usus besar atau mencret.
Ibnul Qoyyim rohimahullah menjelaskan , kurma termasuk makanan ,obat
sekaligus buah. kurma amat sesuai dengan kebanyakan tubuh manusia, dapat
memperkuat tubuh secara alami dan tidak dapat menimbulkan kotoran berbahaya
yang biasa dihasilakan berbagi jenis makanan dan buah buahan lainnya. bahkan
untuk yang sudah terbiasa mengonsumsinya, kurma dapat mencegah pembusukan dan
kerusakan dini pada makanan dalam perut.
Coba amati berbagai khasiat melimpah yang
di hasilkan dari buah kuma ini .maha suci Allah yang telah mengenalkan buah itu
kepada para hambanya, sebelum kalangaan medis mengetahahui berbagai khasiat tersebut dan menyingkap berbagai rahasia dari buah tersebut, sejak
beberapa ratus tahun sebelumnya. disamping
semua khasiat itu, masih adapula pahala dan ganjaran yang besar (di sisi Allah).
Bagi siapa saja yang menyatapnya demi mengikuti sunnah Nabi, niscaya ia
akan mempemperoleh pahala. karna sesuatu yang mubah bisa berubah menjadi
sunnah. sebagai mana sabda beliu.
‘’sesungguh nya amalan itu di
nilai bila disertai dengan niat. Dan sesungguhnya hanya masing masing orang hanya mendapatkan apa yang ia
niat kan.” (HR. Muttafaqun ‘alaih)
(Di sadur dari buku Khasiat
Kurma & Mukjizat Kurma ‘Ajwah)
Penulis: Muhammad bin Shalih Al-Khuzaim
0 komentar:
Posting Komentar